Harga Samsung Galaxy M31 dan Spesifikasi Terbaru 2023

Advertisement

Harga Samsung Galaxy M31 – Setelah sebelumnya meluncurkan Galaxy A51 dan A71 di Indonesia, Samsung kembali merilis ponsel baru bernama Galaxy M31. Smartphone ini akan meneruskan kesuksesan Galaxy M30s yang dirilis pada bulan September 2019.

Sama halnya dengan Galaxy M30s, smartphone ini dibekali baterai berkapasitas 6.000 mAh. Dengan baterai sebesar itu, tentu daya tahan baterainya akan sangat awet melebihi hp Samsung yang mengusung baterai 4.000 mAh ataupun 5.000 mAh.

Samsung menamai Galaxy M31 sebagai Mega Monster. Sebutan tersebut mengacu pada kapasitas baterai Samsung M31 yang mencapai 6.000 mAh. Namun bukan itu saja kelebihan smartphone ini, karena masih banyak kelebihan lainnya yang akan membuat kalian berdecak kagum

Selain mengandalkan kapasitas baterai yang besar, Samsung M31 juga dibekali layar Super Amoled beresolusi tinggi dan empat buah kamera belakang. Menariknya, salah satu kamera belakang Samsung M31 memiliki resolusi sebesar 64 Megapixel.

Resolusi kamera Samsung Galaxy M31 meningkat dari sebelumnya 48 Megapixel pada Galaxy M30s. Dengan resolusi yang lebih besar, tentu hasil fotonya jauh lebih tajam. Lalu bagaimana dengan dapur pacunya, apakah menggunakan Exynos atau Snapdragon? Nah untuk mengetahuinya, silahkan simak informasi di bawah ini.

Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy M31Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy M31

Review Samsung M31

Smartphone Samsung memang selalu menarik untuk dibahas. Pasalnya Samsung selalu merancang smartphone berkualitas tinggi yang mampu memenuhi kebutuhan konsumen dalam hal multimedia, gaming, fotografi, komunikasi, dan beragam kebutuhan mobile lainnya. Semua itu bisa kalian dapatkan apabila membeli Galaxy M31. Namun sebelum membelinya, silahkan simak terlebih dahulu review berikut ini.

Layar

 Layar Super Amoled sudah banyak digunakan oleh smartphone asal China, seperti Oppo, Vivo, Xiaomi, Realme, dll. Namun apabila mencari layar Super Amoled terbaik, maka kami sarankan untuk membeli smartphone Samsung. Pasalnya Super Amoled merupakan teknologi layar milik Samsung sehingga kualitasnya akan terasa lebih baik saat dipakai oleh hp Samsung.

Nah bagi kalian yang membeli Samsung Galaxy M31 maka akan mendapatkan layar Super Amoled berukuran 6.4 Inch. Gambar yang ditampilkan akan memanjakan mata saat bermain game dan menonton film. Sebab layar tersebut memiliki resolusi 1080 x 2400 pixels dengan kerapatan mencapai 441 ppi dan rasio sebesar 20:9.

Yang kurang dari smartphone ini adalah bodinya yang terbuat dari material platik. Andai saja sudah menggunakan frame metal berlapis kaca, tentu desain Galaxy M31 akan terlihat lebih keren. Kekurangan tersebut mungkin tidak masalah bagi sebagian orang, namun menurut kami desain Galaxy M31 masih kalah dari hp China sekelas Xiaomi, Oppo, dan Vivo.

Dapur Pacu

 Selanjutnya soal performa, Samsung M31 mengandalkan chipset Exynos 9611 yang didalamnya tertanam processor Octa Core dengan clock speed Quad Core 2.3 Ghz Cortex-A73 dan Quad Core 1.7 Ghz Cortex-A53. Lalu ada pula GPU Mali-G72 MP3 yang mengoptimalkan performa Galaxy M31 saat dipacu bermain game-game berat sekelas PUBG, COD Mobile, AOV, Asphalt 9, dan beragam game berat lainnya.

Untuk mengimbangi prosessor di atas, Samsung Galaxy M31 didukung Ram sebesar 6GB dan memori internal berkapasitas 128GB. Meskipun kapasitas memorinya sudah sangat besar, namun kita tetap bisa menambahkan microSD ke dalam slot memori eksternal. Slot tersebut dibuat terpisah dari slot SIM Card sehingga kita bisa menggunakan 2 Sim Card + MicroSD secara bersamaan.

Software yang digunakan Samsung Galaxy M31 juga up-to-date. Samsung membekalinya dengan sistem operasi Android 10 yang dibalut antarmuka OneUI 2.0. Ada banyak sekali fitur yang dimiliki OneUI 2.0, seperti Always On, Dark Mode, Gesture, dll.

Sayangnya untuk fitur keamanan masih ketinggalan jaman. Pasalnya Samsung M31 masih menggunakan fingerprint sensor konvesional yang berada dibody belakang. Mungkin Samsung sengaja melakukannya agar harga Samsung Galaxy M31 lebih terjangkau.

Kamera

Kamera Samsung Galaxy M31Kamera menjadi fitur yang paling di unggulkan pada Samsung Galaxy M31. Sebab smartphone ini hadir membawa empat kamera belakang yang siap mengabadikan momen dalam berbagai kondisi. Lebih hebatnya lagi, kamera utama Galaxy M31 memiliki resolusi 64 Megapixel dengan aperture f/1.7 dan didukung Phase Detection Autofocus.

Kemudian untuk kamera yang kedua merupakan lensa Ultrawide beresolusi 8 Megapixel yang siap mengabadikan momen dengan jarak pandang sangat luas. Lalu ada pula lensa Macro beresolusi 5 Megapixel dan depth sensor 5 Megapixel.

Kamera Samsung Galaxy M31 memiliki kemampuan merekam video beresolusi 2160p@30fps dan 1080p@30fps yang didukung fitur Gyro-EIS agar hasil rekaman lebih stabil. Lalu ada pula dukungan fitur HDR dan LED Flash.

Kemampuan selfie smartphone ini juga bisa diandalkan berkat kamera depan beresolusi 16 Megapixel. Kamera depannya sudah bisa merekam video Full HD dan mendukung HDR. Alhasil kita bisa mengandalkannya untuk selfie ataupun membuat video vlog.

Konektivitas & Baterai

Samsung M31Mengingat harga Samsung Galaxy M31 cukup terjangkau, maka jangan heran aapbila smartphone ini belum mendukung fitur Fast Charging berkecepatan tinggi. Pasalnya fitur Fast Charging Galaxy M31 hanya sebatas 15W.

Untuk mengisi baterai berkapasitas 6.000 mAh, tentu membutuhkan waktu berjam-jam. Namun kekurangan tersebut bukanlah masalah yang berarti, karena yang terpenting baterainya sangat awet dan bisa bertahan lebih dari 2 hari untuk pemakaian normal.

Selanjutnya untuk urusan konektivitas mengandalkan dua slot kartu sim dengan kemampuan 4G LTE. Tersedia pula fitur Bluetooth v5.0, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac dual-band, GPS (A-GPS, Glonass, BDS), dan port USB Type-C.

Spesifikasi Samsung Galaxy M31

Layar
Panel LayarSuper AMOLED capacitive touchscreen
Ukuran6.4 inches
Resolusi1080 x 2340 pixels
Rasio20:9
Kerapatan~441 ppi density
Hardware & Software
ChipetExynos 9611 (10nm)
ProcessorOcta-core (4×2.3 GHz Cortex-A73 & 4×1.7 GHz Cortex-A53)
GPUMali-G72 MP3
Sistem OperasiAndroid 10
User InterfaceOne UI 2.0
Ram6 GB
Memori Internal128GB
Memori EksternalmicroSD, up to 1 TB
Kamera Belakang
Resolusi64 MP, f/2.0, 26mm (wide), 1/1.7″, 0.8µm, PDAF
8 MP, f/2.2, 12mm (ultrawide), 1/4.0″, 1.12µm
5 MP, f/2.4, 25mm (macro), 1/5.0″, 1.12µm
5 MP, f/2.2, 1/5.0″, 1.12µm, depth sensor
FiturLED flash, panorama, HDR
Video2160p@30fps, 1080p@30fps, gyro-EIS
Kamera Depan
Resolusi16 MP, f/2.0
FiturHDR
Video1080@30fps
Konektivitas
Sim CardDual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
InternetHSPA, LTE-A
Wi-FiWi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot
Bluetooth5.0, A2DP, LE
Port USB2.0, Type-C 1.0 reversible connector
Lain-LainFM radio, RDS, recording
Baterai
KapasitasNon-removable Li-Po 6000 mAh
FiturFast battery charging 15W
SensorFingerprint (rear-mounted), accelerometer, gyro, proximity, compass
Sumber

Bisa dikatakan Samsung Galaxy M31 merupakan upgrade dari Galaxy M30s. Spesifikasi dan fitur yang dibawa Galaxy M31 memang lebih canggih, terutama pada sektor kamera yang sudah mengadopsi konfigurasi empat kamera dengan kamera utama beresolusi 64 Megapixel. Nah yang jadi pertannya sekarang, berapakah harga Samsung Galaxy M31 di Indonesia?

Harga Samsung Galaxy M31

Harga Samsung Galaxy M31

Varian MemoryHarga Terbaru
Harga Samsung Galaxy M31 BaruRp. 3.699.000 (Harga Resmi Indonesia)
Harga Samsung Galaxy M31 BekasRp. –
Daftar Harga Hp Samsung Terbaru Simak Di Sini

Kalian semua pasti penasaran ingin mengetahui harga Samsung Galaxy M31 di Indonesia. Untuk mengetahui harganya harus bersabar, karena smartphone ini baru akan diperkenalkan di India pada tanggal 25 Februari mendatang. Setelah India, kami yakin Samsung akan merilisnya di Indonesia.

Prediksi kami harga Samsung Galaxy M31 akan dibanderol sekitar Rp. 3-4 Jutaan. Harga tersebut sudah sesuai dengan spesifikasi dan fitur yang dimiliki Galaxy M31. Terlebih ponsel ini memiliki baterai berkapasitas 6.000 mAh dan kamera 64 Megapixel, jadi wajar apabila harganya berkisar antara Rp. 3-4 Jutaan.

Kesimpulan

Apakah kesuksesan Galaxy M30 dan M30s akan terulang pada Samsung Galaxy M31? Kami sendiri cukup yakin smartphone ini akan sukses besar. Sebab Samsung membekalinya dengan kamera beresolusi tinggi yang diimbangi dengan baterai monster.

Kelebihan Samsung M31

  • Layar super tajam dengan panel Super Amoled beresolusi Full HD
  • Memiliki performa yang powerfull sehingga bisa diandalkan untuk multitasking ataupun gaming
  • Dibekali empat kamera belakang dengan lensa utama beresolusi 64 Megapixel
  • Kameranya mampu menghasilkan foto dan video berkualitas tinggi
  • Memiliki baterai berkapasitas 6.000 mAh yang mampu bertahan dalam waktu sangat lama
  • Fitur konektivitas cukup lengkap

Kekurangan Samsung M31

  • Body smartphone ini terbuat dari material plastik
  • Belum mengadopsi Fingeprint Sensor Under Display
  • Fitur Fast Charging masih lambat, karena hanay 15W
Baca Juga Harga Hp Samsung Lainnya
Harga Samsung Galaxy S20 PlusHarga Samsung Galaxy S20 Ultra
Harga Samsung Galaxy M30Harga Samsung Galaxy M30s

Setelah menyimak informasi spesifikasi dan harga Samsung Galaxy M31 di atas, kami yakin banyak orang yang akan tertarik membelinya. Pasalnya smartphone ini merupakan paket lengkap bagi pecinta fotografi yang selama ini mengeluh baterainya cepat habis. Nah demikianlah informasi samsungstarters.com pada kesempatan kali ini, semoga bermanfaat dan bisa menjadi referensi sebelum membeli Samsung M31.

Advertisement